Relawan Info Depok Tindaklanjuti Advokasi Warga Tidak Mampu Kondisi Hamil Tua

Minggu siang, 7 Februari 2021 Dian Pratiwi seorang wanita (30th) warga Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang dalam keadaan hamil tua ini meminta tolong mempublikasikan keadaannya beberapa jam yang lalu di grup Facebook Info Depok. Adapun tujuan dari postingan tersebut bertujuan untuk memohon bantuan untuk proses kelahiran anaknya yang telah melewati waktunya, karena harus dengan proses cesar yang membutuhkan biaya yang besar.

Suami dari ibu tersebut hanya seorang ojol yang baru beberapa lalu di suspend oleh perusahaan karena laporan dari customer, sehingga menambah beban penderitaan pasangan suami istri tersebut.

Mengetahui hal tsb, kami dari Relawan Info Depok langsung menindak lanjuti dan melakukan komunikasi dan koordinasi ke Manager On Duty RSUD Depok yang bertugas yaitu Bu Ina, agar sekiranya dapat mengakomodir bantuan perawatan, pengobatan hingga ke realisasi kelahiran dari anak tsb.

"Alhamdulillah saat ini ibu tsb telah berada diruang rawat inap lt.2 kebidanan RSUD Depok guna melaksanakan beberapa pemeriksaan medis sebelum tindakan operasi cesar atau kelahiran anaknya, kami dalam pergerakan kemanusiaan tidak kenal batas dan jarak, membantu kemanusiaan adalah hal yang utama, walaupun pasien yang kami dampingi bukan warga Depok merupakan warga Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tanggerang," ucap Adi Suman penggerak Relawan Info Depok.

"Saya ucapkan dan tak henti-hentinya untuk terimakasih kepada Relawan Info Depok buat bang Adi dan relawan semuanya, semoga diberikan kesehatan dan rezeki, Allah yg akan membalas kebaikan Relawan Info Depok. Allhamdulillah ditangani dengan cepat," ucap Fredy suaminya.

Ungkapan rasa terima kasih dan tetesan air matapun menjadi saksi rasa terima kasih mereka kepada RSUD Depok & Relawan Info Depok, mereka hingga saat ini masih tidak menyangka dan merasa ini seperti mimpi.

Kami masih terus melakukan pendampingan hingga tuntas, semoga ibu dan dede bayi terlahir dengan selamat dan sehat.

Aamiin Ya Rabbal Alamin...

Terus semangat dalam memanusiakan manusia, dan saatnya berbuat bukan berpendapat.

Salam kemanusiaan,

Relawan INFO DEPOK 

#KamiPeduli #ForHumanity

#infodepokpeduli #infodepok #kotadepok #depok #jawabarat #kemanusiaan #pedulisesama #bantusesama

Posting Komentar untuk "Relawan Info Depok Tindaklanjuti Advokasi Warga Tidak Mampu Kondisi Hamil Tua"