CIMANGGIS I INFODEPOK.NET
PT Perusahaan Gas Negara Tbk mendukung upaya pelestarian lingkungan yang direalisasikan melalui program pembinaan bank sampah di Harjamukti.
Adapun program bank sampah tersebut telah berjalan dan memberikan dampak positif berupa reduksi sampah bagi lingkungan Kelurahan Harjamukti.
Salah satu contohnya adalah kegiatan bank sampah yang dijalankan di RW 10 Kel Harjamukti, yang sudah melakukan penimbangan dan reduksi sampah sebesar 200-250 Kg selama 2 bulan terakhir terhitung dari agustus dan september.
Program pembinaan bank sampah ini juga bersinggungan dalam SDGs nomor 12 tentang konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab dan efisien.
Dengan merealisasikan aspek ini, memastikan pola konsumsi dan produksi berkelanjutan berfokus pada penggunaan sumber daya yang efisien dan meminimalisir pemborosan.
Hal ini juga mengarahkan kelompok-kelompok bank sampah yang telah didirikan agar dapat lebih mandiri dan berkembang lagi untuk membuat lingkungan yang ramah dan berkelanjutan.
Hal ini dibuktikan dengan diadakannya program lanjutan berupa pengolahan hasil sampah yang dihasilkan dari bank sampah.
"Salah satunnya adalah workshop pembuatan lilin aromaterapi yang dibuat dari minyak jelantah melalui program Bank Sampah Pura, " Ungkap CSR Officer PGN SOR 2 Cimanggis, Aan Hidayat.
Pengolahan minyak jelantah dari bank sampah ini menunjukkan keseriusan dalam manfaat dari limbah rumah tangga untuk digunakan kembali dalam bentuk dan fungsi yang berbeda.
Dengan demikian, kegiatan produksi lilin aromaterapi yang dibuat oleh bank sampah Pura dapat menjawab tujuan besar poin yang dimuat dalam SDGS nomor 12, tentang konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab dan efisien.
DV/ID
Posting Komentar untuk "Aspek Lingkungan, PGN Bina Bank Sampah Di Harjamukti"